![]() |
Detonator Kebaikan via http://www.kompasiana.com/ |
Sobat muda pernah mendengar istilah
Detonator? (Kalau tidak salah itu semacam
pemantik bom ya pak?)
Tepat sekali sobat muda, dengan adanya
Detonator bom mampu meluluh lantakkan bangunan dan lainnya. (Wah sekarang kita mau membahas tentang bom
ya pak?)
Eits, tentu saja bukan. Itu Cuma islah supaya
lebih muda dipahami. Sesuai dengan judul artikel ini, yang akan kita bahas
adalah tentang kebaikan. (Maksudnya pak?)
Oke, dalam artikel kali ini saya mengajak
kepada sobat muda untuk menjadi detonator kebaikan. Maksudnya adalah jadilah
orang yang mampu menginspirasi orang lain untuk berbuat kebaikan. (Contohnya seperti apa pak?)
Lakukan hal
sederhana seperti membuat twit atau status di facebook. Tentu saja twit atau status
itu bukan berisi keluhandan cacian, tapi tentang hal yang membuat orang lain
terinspirasi untuk melakukan sesuatu. Misalkan sobat muda membuat status
tentang manfaat membaca, sehingga yang membaca tergerak ingin membaca. (Saya paham pak, bagaimana jika ada yang
bilang kita sok baik?)
Itu urusan mereka, bukan urusan kita. Sobat
muda lebih tahu niat sobat muda bukan? (Hehe
iya pak)
Nah, jika ada yang nyinyir dan mengatakan
kita sok bijak atau apapun terhadap kita, ingat kembali tentang niat kita untuk
menjadi detonator kebaikan. Karena dengan begitu, niak baik tak berhenti. Jadilah
Detonator Kebaikan! Muda berkarya, muda bermanfaat.
ConversionConversion EmoticonEmoticon